7 Sumur Garapan di Keluang Punya Anang Badri

MUBA, Narasibabel.id – Tungau di badan orang tampak jelas gajah didepan mata tak terlihat, pribahasa tersebut pantas disematkan untuk seorang yang memiliki aib yang sama namun membuka aib milik orang lain dan membungkus rapat aib dirinya.

Hal tersebut diduga dilakukan seorang oknum yang mengaku wartawan media online di Sumsel yang terlibat dalam pusaran bisnis drilling minyak mentah di daerah Keluang Musi Banyu Asin.

Penelusuran media ini melalui beberapa sumber di lokasi mengungkap adanya sumur minyak ilegal milik seorang oknum yang mengaku pemilik media online bernama Anang B, sebelumnya Anang sendiri aktif memberitakan kegiatan penambangan minyak ilegal di lokasi tersebut.

Nama Anang badri sendiri sudah dikenal oleh pemain drilling di perkebunan sawit keluang, dia bahkan disebut memiliki sampai dengan tiga sumur pribadi yang ia kelola dengan omzet ratusan juta rupiah per 10 hari.

Baca Lainnya  Kios Toko Sembako Pasar Pagi Di Bobol Maling, Kasat Reskrim : Sedang Kita Proses Penyelidikan

Selain memiliki sumur yang diolah sendiri, Anang Badri juga mengkoordinir sedikitnya 7 sumur lainnya yang bekerja disekitar lokasi sumur pribadi miliknya di lokasi tanjung dengan mengambil fie dari tiap minyak yang dihasilkan oleh masing masing sumur.

Info yang didapat, dari tiap liter minyak yang dihasilkan sumur ilegal disekitarnya Anang mendapatkan hingga 30 % dari hasil produksi dan jumlah sumur yang dikoordinir Anang sebanyak 7 sumur aktip.

Omzet yang didapat dari tiap sumur yang ia kordinir sangat fantastis, wajar saja jika bisnis itupun ditekuninya selain dari aktip di media online.

Perhari tiap sumur dapat memproduksi sedikitnya 15 drum dan pemilik sumur harus setor 30% kepada Anang , setoran dan hitung hitunganpun dilakukan setiap 10 hari dan pemilik sumur wajib menyetorkan 30 % dari total minyak yang di produksi kepada timnya Anang, setoran itu berupa uang dan di transfer ke rekening bank milik Anang.

Baca Lainnya  Menggunakan Excavator, Lahan Reklamasi Eks PT.Kobatin Bemban 8 Luluh Lantah Oleh Penambang

“Dia ambil fie 30 % dari hasil sumur yang produksi tiap harinya kepada pemilik sumur”, ungkap sumber yang minta namanya dirahasiakan.

Sumber juga mengatakan bahwa selain memiliki sumur minyak sendiri Anang juga mendapatkan fie sebesar 30 % dari hasil produksi minyak yang dikoordinirnya.

“Anang ada pegang sekitar 7 sumur disini, dan tiap hasil produksi pemilik sumur harus setor sebesar 30 % dari hasil, kalau tidak setor pasti ramai dibuatnya,” aku sumber.(Rz/tim).

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *