Pangkalpinang, Narasibabel.id — Pemerintah Kota Pangkalpinang melaksanakan kegiatan GOWES dalam rangka kegiatan Musyawarah Komisariat Wilayah (MUSKOMWIL) ke II Apeksi Sumatera Bagian Selatan (SUMBAGSEL) Tahun 2022.
Kegiatan Gowes di ikuti oleh Walikota Bogor, Walikota Jambi, Walikota Lubuk Linggau, Walikota Palembang, Walikota Prabumulih, Walikota Bandar Lampung, Wakil Walikota Bengkulu, Wakil Walikota Sungai Penuh dan Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil sebagai tuan rumah.
Start Gowes mengunakan sepeda PGK asli karya Putra Daerah Walikota Pangkalpinang mulai dari Hotel Swiss Bell, Tugu 0 KM, Musium Timah dan Finis di Tins Galery, Kamis (9/6).
Walikota Pangkalpinang yang akrab disapa Bang Molen saat di temuin awak media di Tins Galery mengatakan kegiatan Gowes dalam rangka Muskomwil ke-II Apeksi Sumbagsel mengunakan sepeda PGK.
“Alhamdulillah hari ini kita melaksanakan olahraga gowes pagi dengan menggunakan sepeda PGK. Sepeda PGK merupakan sepeda kebanggaan kita,” ungkapnya
Lanjutnya, “start gowes pagi ini di mulai dari hotel Swiss bell tugu nol km museum timah dan finis di tins galeri.
Saat di Tins Galery molen mengatakan banyak yang membeli barang UMKM binaan PT Timah Tbk.
“Tins Galery sarapan bareng dan melihat hasil2 UMKM Binaan PT Timah, banyak yang borong luar biasa kalau kita lihat tadi mungkin lebih dari 10 jutaan satu orang itu luar biasa pak itu berapa putaran uang di kota Pangkalpinang satu titik saja, apa lagi di tempat yang lain.
Dari multiplayer efek dari kegiatan ini adalah bagaimana menimbulkan pertumbuhan ekonomi di kota Pangkalpinang,”ujarnya. (Mr.FR)