Kota Pangkalpinang PPKM Level 3, Timgab Pemprov Babel Tutup Game Zone untuk Sementara Waktu

PANGKALPINANG, NARASIBABEL.ID —
Tim Gabungan (Timgab) Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, yang dipimpin oleh Kasat Polpp Prov Kep. Babel, Yamowa dan Tim Satgas Covid-19 Prov. kep. Babel lakukan sidak di tempat tempat keramaian, Sabtu(31/07/2021)

Sidak tersebut dilakukan berdasarkan “Surat Kepututusan Gubernur Kepulauan Bangka Belitung
Nomor:188.44/697/BPBD/2021 Tanggal 26 Juli 2021
Tentang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) yang saat ini Bangka Belitung berada pada posisi PPKM Level 3 dan 4.

maka pelaksanaan kegiatan di area publik sementara di tutup,berdasarkan pemberlakuan kegiatan masyarakat (PPKM) level 3/4 dan kesepakatan dengan pemilik usaha. Aturan tersebut wajib di taati, apabilah dilanggar maka akan di tindaklanjuti sesuai aturan yang berlaku.

Berdasarkan pantauan awak media di lapangan, ada 4 usaha Game Ketangkasan (Game Zone) yang di tutup sementara waktu.

Baca Lainnya  Walikota Molen Resmikan "Mie Time", Kuliner Istimewa Penggugah Selera Para Penikmat Sajian Mie

Kasat Polpp, Yamowa Harefa mengatakan penutupan sementara berdasarkan intruksi dari Presiden dan Menteri dalam negeri dan ditindak lanjuti oleh keputusan Gubernur

“Giat yang dijalankan hari ini berdasarkan PPKM level 3(tiga) dan 4(empat) seluruh tempat keramaian kita tutup batas tanggal 2 agustus 2021,berdasarkan intruksi dari Presiden dan Mentri dalam negeri (Mendagri) no 25 dan 26 ditindak lanjuti oleh keputusan Gubernur dan untuk selanjutnya kita lihat instruksi dari pusat apakah penutupan dilanjut tidak nya selama batas yang ditentukan sekarang, seluruh tempat keramaian kita telusuri kalau tidak selesai hari ini besok kita lanjut lagi,” jelas Yamowa.

Adapun pengumuman penutupan sementara waktu berbentuk kertas yang di berikan Satpol PP untuk di pasang ditempat usaha tersebut yang di tanda tangani oleh Gubernur dan pemilik usaha. (Octa)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *